Saturday, 6 July 2013
Microsoft: Lisensi Windows 8 Terjual 100 Juta Copy, Siap Berikan Update Windows Blue
Windows 8 kini telah memasuki usia enam bulan sejak diluncurkan dan kemarin Microsoft mengumumkan bahwa lisensi Windows 8 telah terjual sebanyak 100 juta copy. Dengan demikian jumlah penjualan lisensi Windows 8 telah meningkat sebanyak 40 juta copy sejak Januari lalu yang masih mencapai 60 juta copy.
Pada saat ini jumlah penjualan lisensi Windows 8 memang tidak bisa dibandingkan dengan penjualan lisensi Windows 7 yang mencapai 600 juta copy (Juni 2012). Tami Reller selaku co-head Microsoft Windows mengatakan bahwa Windows 8 memang tidak sempurna dan masih banyak hal yang harus dirubah. Dan untuk menyempurnakannya, maka Microsoft berencana untuk memberikan update Windows Blue pada akhir tahun ini.
Tidak jelas dalam update Windows Blue apakah akan kembali menghadirkan tombol Start, tapi yang jelas Microsoft akan memberikan gambaran update dalam beberapa minggu ke depan. Nah, untuk mengetahui seperti apa saja fitur baru yang ditawarkan pada update Windows Blue, maka pantau terus perkembangan beritanya.
sumber: teknoomedia
Label:
GapTeX,
Teori Organisasi Umum
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment